Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Media Australia Ketar-ketir: Tony Popovic Enggan Remehkan Tim Peringkat 127 FIFA Timnas Indonesia

By Eko Isdiyanto - Kamis, 20 Maret 2025 | 05:37 WIB
Pelatih Australia, Tony Popovic saat memberi keterangan kepada awak media pada konpers pra-laga melawan Timnas Indonesia, Rabu (19/3/2025).
YOUTUBE FOOTBALL AUSTRALIA
Pelatih Australia, Tony Popovic saat memberi keterangan kepada awak media pada konpers pra-laga melawan Timnas Indonesia, Rabu (19/3/2025).

SUPERBALL.ID - Publik Australia dibuat ketar-ketir dengan pernyataan Tony Popovic yang enggan meremehkan Timnas Indonesia sebagai tim berperingkat 127 FIFA.

Rasa tak biasa masyarakat Australia saat mendengar pengakuan Tony Popovic tentang kekuatan Timnas Indonesia jelang laga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Matchday ketujuh fase Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 mempertemukan Australia dengan Timnas Indonesia di Sydney, pada Kamis (20/3/2025).

Australia tentu lebih diunggulkan meraih kemenangan di laga ini, selain lebih solid sebagai tim, faktor tuan rumah dengan dukungan penuh suporter jadi alasannya.

Meski begitu, Timnas Indonesia datang dengan kekuatan terbaik bersama para pemain keturunan dan staf kepelatihan baru di bawah pimpinan Patrick Kluivert.

Tony Popovic selaku pelatih Australia pun mengaku tak ingin meremehkan skuad Garuda di laga ini, jika melihat persaingan ketat dalam Grup C.

Hasil imbang di kandang Indonesia sebelumnya juga menjadi sorotan pelatih berusia 51 tahun itu, kemudian kemenangan 2-0 atas Arab Saudi.

Kedua torehan itu bagi Popovic tidak menunjukkan Timnas Indonesia sebagai tim berperingkat ke-127 FIFA saat ini.

"Kami bermain imbang dengan mereka di kandang lawan, grupnya sangat ketat, jadi tidak ada alasan untuk meremehkan Indonesia," kata Tony Popovic.

Baca Juga: Baru Nyetel dengan Timnas Indonesia, Satu Poin dari Markas Australia Sudah Cukup untuk Laga Debut Patrick Kluivert


Editor : Eko Isdiyanto
Sumber : news.com.au, SuperBall.id

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Close Ads X