Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bek Timnas Indonesia Ungkap Kesulitan Main di Asia, Pernah Kelelahan dalam 30 Menit Setelah Kick-off

By Dwi Aryo Prihadi - Kamis, 20 Maret 2025 | 16:07 WIB
Calvin Verdonk (kanan) sedang menguasai bola dalam laga keenam babak penyisihan grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara timnas Indonesia versus timnas Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (11/6/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Calvin Verdonk (kanan) sedang menguasai bola dalam laga keenam babak penyisihan grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara timnas Indonesia versus timnas Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (11/6/2024).

Dalam wawancara di kanal YouTube Ziggo Sport, Verdonk kembali mengenang pertandingan debutnya bersama Indonesia itu.

Pemain berusia 27 tahun itu mengaku kesulitan beradaptasi dengan cuaca lembap di Indonesia saat itu.

Verdonk mengaku sudah mengalami kelelahan meski baru bermain selama 30 menit setelah kick-off.

Ia mengakui bahwa kelelahan yang dialaminya menjadi alasan dirinya hanya bisa bermain selama 67 menit.

"Contohnya di pertandingan pertama saya," kata Verdonk ketika ditanya soal kesulitan bermain di Asia.

Baca Juga: Craig Goodwin Blak-blakan Ketakutan Terbesar Melawan Timnas Indonesia

"Pelatih bertanya berapa lama Anda bisa bermain, saya menjawab ya 90 menit, untuk apa Anda bertanya."

"Dia menjawab ya, itu yang dikatakan semua orang yang datang dari Eropa, tetapi tidak ada yang bisa meneruskannya."

"Kemudian saya menjawab saya akan menjadi orang pertama yang akan meneruskannya."

"Kami memulai pertandingan itu dan saya pikir setelah 30 menit saya benar-benar kelelahan."


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Youtube.com

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X