Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Prediksi Arab Saudi Vs China, Bagaimana Nasib Timnas Indonesia?

By Ragil Darmawan - Kamis, 20 Maret 2025 | 22:12 WIB
Para pendukung Timnas Indonesia saat skuad Garuda menghadapi tuan rumah Australia, Kamis (20/3/2025).
SAEED KHAN/AFP
Para pendukung Timnas Indonesia saat skuad Garuda menghadapi tuan rumah Australia, Kamis (20/3/2025).

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Hajar Bahrain, Jepang Sukses Kantongi Tiket ke Putaran Final

Di sisi lain, saat mengunjungi Riyadh kali ini, Timnas China hanya memiliki pemain yang bermain di dalam negeri.

Striker Wu Lei yang mencetak empat gol di La Liga tidak dipanggil karena cedera.

Sebagai gantinya, sang pelatih Branko Ivankovic menyambut gelandang naturalisasi Brasil Serginho.

Dalam pertemuan terakhir antara kedua tim di Grup C, China yang bermain di kandang sendiri takluk oleh Arab Saudi dengan skor 1-2.

Oleh karena itu, sejumlah media internasional percaya bahwa di laga nanti, skuad besutan Branko Ivankovic akan kembali kesulitan untuk membuat perbedaan.

Situs olahraga Inggris SportsMole memprediksi Arab Saudi akan menang 2-0.

Laman olahraga Singapura KhelNow memprediksi tim Herve Renard akan menang 2-1.

Berdasarkan update ranking FIFA terbaru (per 19 Desember 2024), Arab Saudi menempati peringkat ke-59 dunia atau urutan kedelapan di Asia.

Sedangkan China berada 31 tingkat di bawahnya, tepatnya posisi ke-90.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : VnExpress.net

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X