Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Akui Perjuangan Timnya Sulit, Pelatih Australia Merasa Beruntung Mengalahkan Timnas U-16 Indonesia

By Aidina Fitra - Selasa, 2 Oktober 2018 | 09:32 WIB
Para pemain Timnas U-16 Australia bergembira usai menaklukkan Timnas U-16 Afghanistan 4-0 di Stadion Petaling Jaya, Petaling Jaya, Malaysia, Jumat (27/9/2018) sore WIB. Kemenangan itu meloloskan Australia ke perempat final Piala Asia U-16 2018 sebagai runner-up Grup D.
THE-AFC.COM
Para pemain Timnas U-16 Australia bergembira usai menaklukkan Timnas U-16 Afghanistan 4-0 di Stadion Petaling Jaya, Petaling Jaya, Malaysia, Jumat (27/9/2018) sore WIB. Kemenangan itu meloloskan Australia ke perempat final Piala Asia U-16 2018 sebagai runner-up Grup D.

Australia berhasil merebut tiket ke Piala Dunia U-17 2019 usai menekuk Timnas U-16 Indonesia 3-2 di Stadion Bukit Jalil, Senin (1/10/2018)

Dalam babak perempat final itu, Timnas U-16 Indonesia unggul lebih dulu di babak pertama.

Australia kembali bangkit di babak kedua, tiga gol berhasil disarangkan skuat negeri Kanguru tersebut.

Tapi Timas U-16 Indonesia belum patah arang dan akhirnya berhasil memperkecil kedudukan lewat kaki Rendy Juliansyah pada menit ke-89.

(Baca Juga: FIFA Sorot Kegagalan Timnas U-16 Indonesia Melaju ke Piala Dunia U-17 2019)

Sayangnya Timnas U-16 Indonesia tak dapat mengirim satu gol lagi untuk hasil imbang di waktu normal.

Pelatih Australia Trevor Morgan mengakui kemenangan yang diraih anak asuhnya tidaklah mudah.

Tertinggal 0-1 di babak pertama sempat membuat skuat Australia kehilangan harapan.

Namun hasrat untuk ke Piala Dunia U-17 2019 di Peru kembali bangkit saat turn minum.


Editor : Aidina Fitra
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X