Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eky Taufik Yakin Persela Tampil Bagus di Piala Presiden 2018

By Suci Rahayu - Senin, 15 Januari 2018 | 20:57 WIB
Bek Persela Lamongan, Eky Taufik, saat berlatih menjelang laga ajang Suramadu Super Cup 2018. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Persela sudah menjalani tiga pertandingan pada SSC 2018.

Pada laga pertama, tim asuhan Aji Santoso ini mampu menahan imbang klub asal Malaysia, Kedah FA, dengan skor 2-2.

Lalu laga kedua, Persela kalah dengan skor 0-2 dari Madura United.

Mereka lalu menang 1-0 atas Persija pada laga pamungkas.

(Baca Juga: Pulang dari Argentina, Pelatih Persebaya Gagal Boyong Pemain Baru)

 

Terkait hasil tersebut, Eky yakin Persela bisa tampil lebih baik lagi pada Piala Presiden 2018.

Sebab, ada banyak pengalaman penting yang mereka dapatkan di SSC 2018.

Selain itu, turnamen tersebut juga bisa membuat pemain makin kompak.

“Insya Allah, kami bisa tampil lebih bagus di Piala Presiden. Soalnya kan lebih padu, sudah mengenal karakter masing-masing pemain," tutur Eky.

"Kami banyak pemain baru dan harus mengenal karakter satu sama lain,” ucap jebolan Persela U-21.

Mengenai adaptasi dengan sejumlah pemain anyar, Eky punya jawaban diplomatis.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P