Rahmad Darmawan Ikut Senang dengan Penunjukan Satia Bagdja sebagai Pelatih Timnas Putri

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 15 Februari 2018 | 21:07 WIB
Pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan saat ditemui di Hotel Alana, Solo, Sabtu (3/2/2018) (STEFANUS ARANDITIO/BOLASPORT.COM)

Pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan, menyambut positif terpilihnya Satia Bagdja Ijatna oleh sebagai pelatih tim nasional putri Indonesia.  

Satria Bagja akan didampingi Alex sebagai asisten pelatih dan Beny Van Breukelen yang menjadi pelatih kiper.

Menurut pria yang akrab disapa RD itu, ini kesempatan bagus untuk mantan rekannya di Persija Jakarta saat menjadi tim pelatih.

Pada musim 2015, RD sempat dipercaya menukangi Persija bersama dengan Satia Bagdja sebagai asisten pelatih.

Namun sayangnya RD dan Satia Bagdja hanya sempat menukangi Persija selama tiga pertandingan Liga Super Indonesia 2015.

(Baca juga: Jokowi Akan Hadir di Laga Final Piala Presiden 2018)

Sebab, setelah itu PSSI dibekukan oleh FIFA sehingga sepak bola Indonesia tidak bergulir.

RD dan Satia Bagdja pun memutuskan untuk bersama-sama menukangi klub asal Malaysia, T-Team.

Selama dua musim di Negeri Jiran, RD memutuskan kembali ke Sriwijaya FC dan Satia Bagdja dipilih ke timnas putri.

"Ini menjadi sebuah kesempatan yang baik untuk dia mengembangkan kariernya," kata RD di Bali.