Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Riko Simanjuntak, Si Lincah Enerjik yang Menganggap Seluruh Laga seperti Final

By Andrew Sihombing - Selasa, 13 Maret 2018 | 18:14 WIB
Tiga orang pemain Tampines Rovers harus mengawal pergerakan Riko Simanjuntak ( foxsportsasia.com )

"Bagi saya, setiap pertandingan ibarat final. Itu yang membuat saya selalu tampil ngotot," ucapnya.

Selain itu, ada hal lain yang menjadi rahasia penampilannya.

"Saya selalu menjaga makan, istirahat, dan selalu memberikan yang terbaik di latihan."

(Baca Juga: PSS Sleman Datangkan Pemain Jebolan Liga Belgia)

 

"Kuncinya memang hanya 3 hal itu, yakni makan, istirahat, dan latihan," kata eks pemain Persegres dan Semen Padang tersebut.

Berkat itulah kaki-kaki cepatnya telah melangkah ke turnamen level Asia di Piala AFC 2018 bersama Persija.

Itu pula yang disyukuri oleh Riko.

"Ini pengalaman baru buat saya. Semuanya terasa lebih profesional, mulai dari wasit sampai segala hal di dalamnya," ucap Riko.

"Saya bersyukur bisa tampil di level Asia. Dulu, saya bermain bola hanya kaki ayam tanpa sepatu," katanya.

 

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P