Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih asal Jepang Resmi Besut Timnas Futsal Indonesia

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 2 April 2018 | 18:06 WIB
Pelatih timnas futsal Indonesia, Kensuke Takahashi, di Gedung MCN Tower, Senin (4/2/3018) (DOK. FFI)

Ketua Umum Federasi Futsal Indonesia (FFI), Hary Tanoesoedibjo secara resmi memperkenalkan Kensuke Takahashi sebagai pelatih anyar timnas futsal Indonesia.  

Pelatih asal Jepang itu diberikan durasi kontrak selama tiga musim dan menekan kontrak di Gedung MNC Tower, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Senin (2/4/2018).

Durasi kontrak tersebut bisa saja diperpanjang oleh FFI.

Andai saja, Kensuke Takahashi berhasil membawa timnas futsal Indonesia berjaya pada turnamen musim 2018.

"Dia akan melatih semua baik putra putri dan dikontrak jangka panjang," ucap Hary Tanoe.

"Kontrak tiga tahun dengan opsi diperpanjang. Target jelas tahun ini juara dan yang jelas ke Piala Futsal AFC 2020," ucap Hary Tanoe menambahkan.

(Baca juga: Beratnya Kekalahan atas Sriwijaya FC bagi Kapten Persib)

Sebanyak empat event akan diikuti oleh timnas futsal putra dan putri Indonesia pada musim 2018.

Keempat event itu adalah AFC Women's Futsal Championship, Kualifikasi AFC Women's Futsal Championship 2019, AFF Futsal Championship, Kualifikasi AFC U-20 Futsal Championship.

Hary Tanoe sangat optimistis Kensuke bisa membawa kesuksesan berama timnas futsal Indonesia baik putra dan putri.

Alasan Hary Tanoe dikarenakan Kensuke merupakan pelatih yang sangat komunikatif dan telah berbicara dengannya secara internal.

"Dia tahu apa yang harus dikerjakan dan saya tanya kelemahan timnas futsal Indonesia," tutur Hary Tanoe.

 "Dia jabarkan ke saya dan target jelas satu tahun menembus final Piala AFF lalu empat besar di Piala AFC 2020, dengan begitu akan meningkatkan kualitas futsal Tanah Air di dunia."

Hary Tanoe juga menambahkan bahwa Kensuke harus tetap meningkatkan komunikasi dengan FFI.

Mantan pelatih klub futsal Jepang, Badral Urayasu, itu tidak akan bekerja sendiri selama membesut timnas futsal Indonesia.

"Dia tidak bisa kerja sendiri perlu kerja sama yang intens dengan FFI dan kerja sama dengan para anggota timnas," ucap Hary Tanoe.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P