Dua Pemain Persib Hijrah ke PSIS, Mario Gomez Mengaku Rela

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 17 Juli 2018 | 17:44 WIB
Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez, pada sesi latihan tim di Stadion PTIK, Jumat (29/6/2018) menjelang laga Liga 1 melawan Persija Jakarta. ( FERNANDO RANDY/BOLASPORT.COM )

Gomez merupakan tipikal pelatih yang selalu memberikan izin apabila pemainnya dibidik klub lain.

Sebelumnya ada Wildansyah dan Billy Panji Keraf yang sudah dipinjamkan terlebih dahulu ke Borneo FC.

"Setiap saat jika seseorang ingin pergi maka saya izinkan untuk pergi, tidak ada masalah," kata Gomez.

(Baca Juga: Riko Simanjuntak Waspadai Misi Balas Dendam Bali United)

Sejauh ini Pangeran Biru mendatangkan Patrick Wanggai dari Sriwijaya FC dan mempromosikan Wildan Ramdani dari Persib U-21.

Mantan pelatih Johor Darul Takzim itu juga membutuhkan beberapa pemain baru untuk memperkuat Persib di putaran kedua Liga 1 2018.

"Mungkin nanti akan ada pemain muda lagi yang datang, tentu kami butuh 2-3 pemain lagi," kata Gomez.