Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tiga angka berharga diraih Persija saat melawat ke markas Persipura.
Dengan raihan tersebut, tim arahan Stefano Cugurra itu menduduki posisi kedua dengan 45 poin.
Poin Persija sama dengan Persib Bandung, akan tetapi tim ibu kota itu masih menyimpan satu pertandingan sisa.
Dengan tujuh pertandingan lagi, peluang Persija untuk menjadi juara masih terbuka mengingat hanya berjarak lima angka dari PSM Makassar yang menduduki puncak klasemen.
Pada pekan selanjutnya, Persija akan menghadapi Barito Putera, Persebaya, PS Tira, PSM, Persela, Sriwijaya FC, Bali United, dan Mitra Kukar.