Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Bandung, Penguasa Siaran Televisi Selama Fase Grup Piala Presiden 2019

By BolaSport - Rabu, 20 Maret 2019 | 16:47 WIB
Kapten Persib Bandung Hariono (kedua dari kanan) dan tiga rekannya protes wasit saat menghadapi PS Tira-Persikabo dalam laga pembuka Piala Presiden 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Sabtu (2/3/2019) sore WIB. (FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM)

Baca Juga : Kabar Gembira untuk Bobotoh, Srdjan Lopicic Siap Merumput Kembali!

Namun, Persib Bandung telah tersingkir dari gelaran Piala Presiden lebih dini.

Kenyataan ini tentu saja menjadi kerugian tersendiri bagi pemegang hak siar.

Sebab, salah satu "gula" atau "madu" terbaik yang dapat menarik pemirsa untuk menonton siarannya dipastikan lagi ada di gelanggang.

Oleh karenanya, teve harus dapat mencari alternatif lain untuk menyiasati tersingkirnya Persib agar rating dan sharing televisi tetap terjaga.

Baca Juga : Di Hadapan Bonek, Pelatih Persebaya Berusaha Selamatkan Mukanya

Adapun Wakil Ketua Organizing Committee Piala Presiden 2019, Harsiwi Achmad, memuji pertandingan penyisihan yang menciptakan banyak gol.

Menurutnya, 93 gol yang tercipta selama babak penyihan Piala Presiden 2019 dari 2-16 Maret menjadi daya tarik tersendiri bagi pemirsa.

Dia juga berharap, ke depannya Piala Presiden 2019 dapat tetap menyuguhkan pertandingan-pertandingan yang menarik.

"Kalau golnya banyak berarti sangat menarik pertandingannya. Mudah-mudahan pada babak selanjutnya pertandingan masih menarik," kata Harsiwi saat hadir di undian 8 besar di Stadion Utama GBK, Jakarta, Selasa (19/3/2019).