Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kritikan Pedas Indra Sjafri soal Kartu Merah pada Marinus Wanewar Saat Hadapi Vietnam

By Aidina Fitra - Senin, 25 Maret 2019 | 13:39 WIB
Pelatih Timnas U-23 Indonesia Indra Sjafri (kiri) mendapat giliran bicara dalam konferensi pers bersama Pelatih Timnas U-23 Thailand Alexandre Gama di Hanoi, Vietnam, Kamis (21/3/2019). (BONGDANET.VN)

SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas U-23 Indonesia Indra Sjafri mengkritik keputusan wasit pada laga kontra Vietnam di Stadion My Dinh, Minggu (24/3/2019).

Indra Sjafri mengatakan Marinus Wanewar tidak layak mendapatkan kartu merah di laga itu.

Marinus Wanewar harus menerima kartu merah saat pertandingan berakhir karena dicap berkelakuan buruk setelah Timnas U-23 Indonesia kebobolan satu gol.

Pemain bernomor punggung 3 itu dianggap sengaja membuat pemain Vietnam tersandung saat ingin berselebrasi.

News.Zing.vn
Pemain Timnas U-23 Indonesia Marinus Wanewar dikartu merah karena menyandung kaki pemain Vietnam saat selebrasi di Stadion My Dinh, Minggu (24/3/2019).

Dikutip SuperBall.id dari News.zing.vn, Senin (25/3/2019), Marinus Wanewar acap kali bersikap tidak baik selama pertandingan.

Marinus Wanewar bahkan mendapatkan kartu kuning pada pertengahan pertandingan babak pertama.

Indra Sjafri mengatakan Marinus Wanewar tidak pantas mendapatkan kartu merah tersebut.

Marinus Wanewar menurutnya lebih layak dipuji atas semua jerih payahnya bersama Timnas U-23 Indonesia.