Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Tampil di Piala AFF U-15, Timnas U-15 Indonesia Kalah di Uji Coba

By Muhammad Robbani - Sabtu, 13 Juli 2019 | 10:47 WIB
Para pemain muda mengikuti seleksi timnas U-16 Indonesia di Depok, Jawa Barat. (PSSI.ORG)

ISTIMEWA
Pelatih timnas U-15 Indonesia, Bima Sakti seusai laga kontra Pusat dan Pendidikan dan Latihan Pelajar (PPLPD) Kabupaten Bogor di Stadion Mini, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (12/7/2019).

"Build-up sudah bagus tetapi dari tengah ke depan menjadi problem. Itu menjadi pekerjaan rumah. Kami akan perbaiki," ujarnya menambahkan.

Agar siap tampil pada ajang sesungguhnya, Bima Sakti pun menjadwalkan dua agenda uji coba lagi.

Rencananya, Persija Jakarta U-16 dan Tira Persikabo U-16 yang akan menjadi lawan selanjutnya bagi timnas U-15 Indonesia.

"Rencananya Selasa uji coba dan Kamis (pekan depan) uji coba lagi karena kami mau adaptasi," tuturnya.

"Agar tim mendapatkan gambaran sehari bermain lalu sehari beristirahat. Untuk lawan kami inginkan Persija dan Tira Persikabo U-16," ucapnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Berikut ini starting XI terbaik Liga 1 2019 pekan keenam versi Bolasport.com. Ada pemain idola BolaSporter? #Liga1 #liga12019 #BanggaSepakBolaKita

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P