Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Tanjaki Klasemen Liga 1 2019 Setelah Mengimbangi Persela

By BolaSport - Kamis, 8 Agustus 2019 | 20:49 WIB
Artur Gevorkyan (kedua dari kiri) disambut Supardi Nasir, Esteban Vizcarra, dam Kim Kurniawan usai mencetak gol ke gawang Persija Jakarta dalam Liga 1 2019 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (10/7/2019) sore WIB. Persib menahan Persija 1-1. (FERI SETIAWAN/SUPERBALL.ID)

Persib berbalik unggul melalui gol sundulan dari Achmad Jufriyanto pada menit ke-21.

Skor 2-1 untuk keunggulan Persib atas Persela menutup babak pertama.

Baca Juga: Selain Jafri Sastra, PSIS Semarang Juga Lakukan Evaluasi Pemain

Pada babak kedua, tim tuan rumah terus berupaya menekan pertahanan Persib,

Peluang emas dimiliki tim tuan rumah pada menit ke-58.

Namun, sundulan dari Alex dos Santos masih mampu dihalau oleh kiper Persib, I Made Wirawan.

Upaya Persela akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-60. 

Lagi-lagi, Alex dos Santos mengelabui I Made Wirawan untuk menceploskan gol keduanya ke gawang Persib, skor kembali imbang 2-2.

Tak ada gol tambahan hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya babak kedua.

Skor imbang 2-2 menutup duel Persela kontra Persib pada pekan ke-13 Liga 1 2019.