Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Timnas U-18 Indonesia akan menghadapi Timnas U-18 Laos dalam pertandingan keempat Piala AFF U-18 2019.
Timnas U-18 Indonesia dan Laos dijadwalkan bertanding di Stadion Thong Nhat, Ho Chi Minh City, Vietnam, Senin (12/8/2019) sore WIB.
Timnas U-18 Indonesia saat ini menempati peringkat teratas klasemen Grup A dengan 9 poin.
Baca Juga: Fakhri Husaini Puas dengan Penampilan Pemain Pelapis di Timnas U-18 Indonesia Saat Hadapi Brunei
Baca Juga: Timnas U-18 Indonesia Tak Punya Anak Tiri Bersama Fakhri Husaini
Sedangkan Laos berada di posisi ketiga dengan torehan 6 poin dari tiga pertandingan yang telah dijalaninya.
Pelatih Timnas U-18 Indonesia, Fakhri Husaini, tak ingin meremehkan setiap lawan meski saat ini timnya sedang di puncak klasemen Grup A dengan mencetak banyak gol.
"Laos patut kita waspadai," kata Fakhri Husaini, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari laman resmi PSSI.
"Sejauh ini mereka sudah mengoleksi dua kemenangan, saat mereka melawan Brunei dan Filipina."
"Melawan Laos kami tak mau mengendurkan serangan, tetap tampil agresif seperti menyerang, bermain efektif dalam bertahan dan saat menyerang," tambah Fakhri Husaini.