Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Pelatih PS Tira Persikabo, Rahmad Darmawan ikut bangga dengan perkembangan positif penyerang Timnas Malaysia, Safawi Rasid.
Seperti diketahui, Rahmad Darmawan adalah seorang pelatih yang memoles penampilan Safawi Rasid dalam memulai karier professionalnya di klub Malaysia bernama T-Team sehingga mampu bersinar.
Kala itu, Rahmad Darmawan telah menyadari bahwa Safawi Rasid adalah pemain yang memiliki kualitas mempuni sehingga Rahmad Darmawan tidak ragu untuk menurunkan Safawi Rasid walau pada saat itu usianya tergolong masih muda.
Baca Juga: Daftar Skuat Thailand untuk SEA Games 2019, Sosok yang Permalukan Timnas Indonesia Dibawa
Ketika itu, Safawi Rasid masih berusia 16 tahun dan dipercaya masuk starting eleven.
Keputusan Rahmad Darmawan bukan tanpa alasan. Sebab, Safawi Rasid dinilai memiliki kemampuan yang sangat baik dalam pemahaman permainan sepakbola.
"Yang pertama saya mengenal Safawi Rasid adalah anak ini memenuhi kriteria sebagai pemain yang menikmati setiap pertandingan."
"Safawi Rashid ketika itu masih berusia 16 beranjak ke 17, dia bermain dengan pemain-pemain senior dan dia sangat menikmati proses latihan dan pertandingan," ujarnya RD seperti dikutip dari TribunnewsBogor.com, Kamis (21/11/2019).
"Maka dari itu saya tidak ragu masukin dia ke skuad inti. Jadi dia tidak ada istilahnya minder, tidak ada takut salah dia orang yang sangat humoris. Itu yang membuat dia mudah beradaptasi. Humoris sekali anaknya, dia sering bercanda dengan satu sama lain," sambungnya.
Terkait sebagai sosok yang menemukan Safawi Rasid, Rahmad Darmawan bersikap rendah hati.