Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Persija Jakarta menghadapi Borneo FC dalam pekan pertama Shopee Liga 1 2020
Kedua tim bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.
Kick-off akan dimulai pada pukul 15.30 dan disiarkan secara langsung oleh Indosiar.
Pertandingan juga dapat ditonton melalui live streaming pada kanal Vidio.com Premier.
Baca Juga:
Link live streaming pertandingan juga bisa diakses melalui artikel ini.
Jelang laga, pelatih anyar Persija Jakarta, Sergio Farias, justru dihadapkan pada catatan hitam timnya ketika melakoni laga perdana.
Dalam dua musim terakhir, Persija Jakarta selalu gagal meraih kemenangan di laga pembuka.
Pada musim 2018 dan 2019, Persija Jakarta selalu ditahan imbang lawan-lawannya, yakni Bhayangkara FC dan Barito Putera.