Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liverpool Terancam Sering Kehilangan Mohamed Salah di Liga Inggris Musim Depan

By Lola June A Sinaga - Rabu, 4 November 2020 | 15:09 WIB
Liverpool selamat berkat tendangan penalti Mohamed Salah usai Joe Gomez melakukan blunder yang berujung skor sama kuat 1-1 di babak pertama. (TWITTER.COM/ANFIELDWATCH)

“Salah adalah pemain kelas dunia dan saya berharap dia bisa bermain dengan kami di Olimpiade.”

“Ketika Anda memiliki pemain seperti itu di tim Anda, tujuan tim akan berbeda.”

"Brasil meraih medali emas di Rio De Janeiro berkat Neymar yang memimpin tim Brasil di kompetisi ini," tambahnya.

Baca Juga: Ian Wright Sebut Manchester United Bikin Kesalahan Besar dengan Tidak Merekrut Bintang Liverpool

Dengan Olimpiade yang sekarang dijadwalkan pada 23 Juli hingga 8 Agustus 2021, Salah kemungkinan besar tak bisa ikut di laga pramusim Liverpool.

Ia juga akan kesulitan membantu Liverpool di laga-laga awal musim 2021/2022 jika ikut ke Jepang.

Selain itu, Piala Afrika edisi berikutnya telah diundur menjadi Januari dan Februari 2022.

Ini artinya Salah bersama dengan Sadio Mane dan Naby Keita dapat melewatkan sebagian pertandingan di pertengahan musim 2021/2022 jika dia berangkat ke turnamen di Kamerun tersebut.

Baca Juga: Jadwal Liga Champions Malam Ini - Pelatih Ferencvaros Tantang Cristiano Ronaldo

Laga kualifikasi untuk turnamen saat ini masih tertunda karena pandemi.

Sementara saat ini Mesir duduk di posisi ketiga dari empat tim di penyisihan Grup G kualifikasi Piala Afrika.

Posisi yang tidak menguntungkan ini didapat Mesir setelah imbang dua kali di dua laga perdana mereka.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P