Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Rambut baru berwarna biru dari seorang pebulutangkis Indonesia Fajar Alfian menjadi perhatian publik saat tampil di kejuaraan Thailand Open 2021.
Pasangan dari Muhammad Rian Ardianto ini mengklaim bahwa ia mengecat rambutnya dalam rangka menyambut tahun baru 2021.
"Kalau lain warna sih memang saya pengen ada 'happy new year, happy new hair'," kata Fajar Alfian dikutip superball.id dari akun twitter Persib.
Selain itu ia mengaku pemilihan warna biru adalah sebagai tanda kecintaannya kepada tim Persib Bandung.
"Karena saya ada klub sepakbola kesukaan di kota saya biru jadi saya suka biru," tambahnya.
Fajar Alfian yang merupakan putra daerah Bandung, mengindikasikan bahwa klub kesukaannya adalah Persib Bandung.
Baca Juga: PT LIB dan PSSI Rapat, Kepastian Kompetisi Liga 1 Masih Mengambang
Dilansir dari situs klub persib.co.id, Fajar banyak terinspirasi oleh Persib, terutama dalam hal prestasi serta daya tarik.
"Kalau menurut saya dan mungkin hampir semua masyarakat Bandung, Persib itu klub olahraga yang memikat banyak perhatian dan dikagumi orang banyak, jadi saya inginj seperti Persib yang dicintai banyak orang," dikutip superball.id dari persib.co.id