Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PT LIB Pastikan Persib Tak Bakal Diuntungkan Jika Lolos ke Perempat Final

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 2 April 2021 | 17:45 WIB
Logo Persib Bandung. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Persib Bandung akan menjalani laga penentuan di pekan terakhir Grup D Piala Menpora 2021 kontra Persiraja Banda Aceh.

Pertandingan krusial tersebut akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada Jumat (2/4/2021) malam WIB.

Persib Bandung saat ini menduduki puncak klasemen Grup D dengan mengoleksi 4 poin, hanya unggul produktivitas gol dari Bali United di peringkat kedua.

Klub berjuluk Maung Bandung itu hanya membutuhkan hasil imbang di laga tersebut untuk lolos ke babak perempat final.

Baca Juga: Link Streaming Persita Tangerang Vs Bali United di Piala Menpora 2021

Namun, perjuangan tim asuhan Robert Rene Alberts untuk meraih hasil positif diprediksi tidak akan mudah.

Pasalnya, Persiraja juga akan mengincar kemenangan untuk memastikan diri melaju ke babak berikutnya.

Saat ini Persiraja menempati urutan ketiga klasemen sementara dengan torehan 3 poin dari dua laga.

Jika hanya meraih hasil imbang kontra Persib, langkah mereka di Piala Menpora dipastikan terhenti.