Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manchester City bahkan rela membayar lebih dari klausul pelepasan Godin yang senilai 28 juta poundsterling.
Pelatih Manchester City kala itu, Manuel Pellegrini, sangat berharap bisa mendatangkan Godin.
Baca Juga: Kylian Mbappe: Saya Adalah Pemain Terbaik Meski Ada Messi dan Ronaldo
Pellegrini menilai Godin cocok untuk mengisi lini belakang Manchester City yang dianggap buruk pada musim 2014-2015.
Pada musim tersebut, Manchester City kalah saing dengan Chelsea dalam perebutan gelar juara Liga Inggris.
"Saya ingin pindah karena saya merasa itu keputusan yang baik," ungkap Godin.
Namun, Godin batal hengkang karena pelatih Atletico, Diego Simeone, tidak menghendakinya pergi.
Baca Juga: De Gea atau Henderson? Ole Gunnar Solskjaer Bingung Pilih Kiper Utama
Simeone bahkan memberi ancaman kepada saya andai saya memutuskan hengkang.
"Jika Godin pergi, saya juga pergi," ucap Godin ketika menirukan ucapan Simeone.