Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Barito Putera Djadjang Nurdjaman pun terpaksa menggantikannya dengan Nazar Nurzaidin.
Tidak lama kemudian, Barito Putera kembali kehilangan pemainnya akibat cedera pada menit ke-20.
Baca Juga: Pernah Digadang Bakal Jadi Bintang oleh Ferguson, Kini Nasibnya Terlupakan
Pemain yang cedera tersebut adalah legiun asing Barito Putera, Bissa Donald.
Djadjang pun kembali melakukan pergantian dengan memasukkan Kahar Kalu untuk menggantikan Donald.
Kedua tim sama-sama memberi ancaman kepada lini belakang lawan.
Namun, tidak terciptanya gol membuat babak pertama berakhir dengan skor kacamata 0-0.
Baca Juga: Hasil Perempat Final Piala Menpora 2021, Gebrakan Riko Bawa Persija Unggul
Memasuki babak kedua, Persija lebih sering menekan Barito Putera dengan berbagai serangannya.
Persija kemudian akhirnya memecah kebuntuan pada menit ke-61 melalui gol yang dicetak oleh Marko Simic.