Joel Glazer Tulis Surat Terbuka ke Pendukung Man United Setelah Liga Super Eropa Runtuh

By Ragil Darmawan - Kamis, 22 April 2021 | 11:15 WIB
Ilustrasi European Super League (TWITTER.COM/SPORF)

SUPERBALL.ID - Salah satu pemilik Manchester United, Joel Glazer, menyampaikan surat terbuka kepada para suporter The Red Devils, Rabu (21/4/2021).

Surat terbuka tersebut sebagai bentuk bentuk minta maafnya atas keputusan klub untuk bergabung dengan European Super League (ESL) atau Liga Super Eropa.

Manchester United bersama dengan Manchester City. Liverpool, Chelsea, Arsenal dan Tottenham termasuk di antara 12 klub pendaftar di kompetisi yang sangat kontroversial tersebut pada Minggu lalu.

Namun, dua hari kemudian yaitu pada Selasa malam waktu setempat, enam tim Liga Inggris telah mengonfirmasi keputusan mereka untuk mundur dari proposal tersebut setelah adanya kecaman luas dari dunia sepak bola.

ESL sekarang hampir lumpuh dengan menyusulnya Atletico Madrid, AC Milan dan Inter Milan yang juga memutuskan mundur.

Salah satu arsitek utama ESL, yakni petinggi Juventus Andrea Agnelli, mengakui bahwa proyek tersebut tidak dapat lagi dilanjutkan seperti yang direncanakan.

Glazer yang sebelumnya juga menjabat sebagai salah satu Wakil Presiden ESL, sama seperti Agnelli, bersumpah untuk membangun kembali kepercayaan dengan basis penggemar.