Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marc Klok Ungkap Isi Hatinya Usai Resmi Pisah dengan Persija Jakarta

By Dwi Aryo Prihadi - Kamis, 24 Juni 2021 | 08:24 WIB
Marc Klok mengungkapkan isi hatinya usai resmi berpisah dengan Persija Jakarta. (INSTAGRAM.COM/MARCKLOK)

SUPERBALL.ID - Marc Klok mengungkapkan isi hatinya setelah resmi berpisah dengan Persija Jakarta melalui surat terbuka yang diunggah di media sosial.

Mantan pemain PSM Makassar itu baru-baru ini mengejutkan publik sepak bola Tanah Air, khususnya penggemar Persija.

Pasalnya, pemain naturalisasi asal Belanda itu telah resmi meninggalkan Persija setelah satu setengah tahun bersama.

Hal itu disampaikan oleh klub berjuluk Macan Kemayoran itu melalui akun Instagram klub, Rabu (23/6/2021).

Baca Juga: Sejumlah 3 Uji Coba yang Bakal Dilakoni Persija Jakarta

“Persija dan Marc Klok secara resmi bersepakat untuk mengakhiri kontrak kerja sama profesional."

"Oleh karena itu, Klok tidak lagi menjadi bagian dari tim Persija per hari ini," kata Presiden Persija Jakarta Mohamad Prapanca.

Di sisi lain, Klok juga telah memberikan ucapan perpisahan melalui surat terbuka yang ia unggah di akun Instagram-nya.

Dalam surat terbuka tersebut, Klok mengungkapkan isi hatinya setelah resmi meninggalkan Persija.

Klok mengaku masa satu setengah tahun dengan Persija memang masih terbilang singkat, tapi menjadi kenangan yang sangat membekas.

"Satu setengah tahun ini adalah salah satu momen yang sulit dilupakan dalam hidup saya," tulis Klok.

Baca Juga: Persija Ternyata Sempat Incar Eks Pelatih Real Madrid Sebelum Tunjuk Angelo Alessio

"Kita berkeringat, berjuang, dan meraih kemenangan bersama di turnamen terakhir (Piala Menpora 2021), meskipun saya tidak bisa menikmati penuhnya Jakmania di Stadion Gelora Bung Karno seperti yang sangat saya inginkan."

"Dalam waktu yang singkat tersebut, saya mendapatkan kesan dan pengalaman yang sangat berharga," tambahnya.

Lebih lanjut, Klok mengatakan bahwa ia kini harus memulai tahapan baru dalam karier profesionalnya.

Sang pemain juga meyakini bahwa keputusan yang diambil oleh dirinya dan klub adalah untuk kebaikan kedua belah pihak.

Baca Juga: Biar Fisik Strong! Lari Naik Turun Gunung Sebanyak 90 Kali Dilakukan Skuad Persik Kediri

"Namun, harinya telah tiba. Hari yang sangat berat bagi saya. Kita harus berpisah dan saya sekarang harus memulai tahap baru dalam karier profesional saya."

"Saya dan pihak manajemen klub sepakat untuk berpisah. Saya yakin bahwa upaya yang diambil dan diputuskan adalah untuk kebaikan, baik bagi Persija Jakarta sebagai sebuah klub maupun saya sebagai seorang pesepak bola."

"Kita tahu ada banyak masa sulit yang ditemui dalam waktu tersebut. Namun, menjadi bagian dari sejarah klub besar Indonesia seperti Persija dan memenangkan trofi bersama beberapa waktu lalu akan terus menjadi sebuah kebanggaan dalam hidup saya."

"Saya akan selalu mencintai Jakarta dan mengingat masa-masa indah yang saya miliki di sini," lanjut Klok.

Terakhir, gelandang berusia 28 tahun itu tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada pelatih, rekan setim, hingga Jakmania.

 Baca Juga: Piala Walikota Solo Diundur, Jadwal Bali United Bentrok dengan Piala AFC

"Akhirnya, saya hanya bisa berterima kasih kepada semuanya atas cinta dan kasih sayang yang saya terima. Saya berterima kasih untuk pelatih, teman-teman, Jakmania, dan untuk kota ini."

"Terima kasih dan sampai jumpa," tutup Klok.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Marc Klok (@marcklok)

Belum diketahui secara pasti tim mana yang akan menjadi pelabuhan berikutnya bagi Klok setelah pisah dengan Persija.

Kendati demikian, Klok belakangan banyak dikaitkan dengan klub luar negeri seperti klub dari Thailand dan Uni Emirat Arab.

Terlepas dari itu, Persija tentu saat ini memiliki pekerjaan besar untuk mencari pengganti sosok Klok sebelum Liga 1 bergulir.

Apalagi, Klok merupakan pemain yang berperan penting mengantarkan klub ibu kota itu menjuarai Piala Menpora 2020.

Berkat penampilan apiknya, ia bahkan dinobatkan sebagai pemain terbaik dalam turnamen pramusim tersebut.

 Baca Juga: Baru Menjabat, Presiden Anyar Arema FC Bikin Gebrakan Rekrut Eks Villarreal?

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P