Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kemudian, medali emas ketiga Amerika Serikat di hari terakhir datang dari atlet balap sepeda, Jennifer Valente.
Meski sempat terjatuh, Valente kembali berlomba untuk merebut posisi pertama dengan mengemas 124 poin.
Tambahan tiga medali emas membuat Amerika Serikat secara total memperoleh 39 medali emas, 41 perak, dan 33 perunggu.
Baca Juga: Habis Olimpiade Tokyo 2020, Tim Bulu Tangkis Indonesia Akan Hadapi Dua Turnamen Besar
Sementara itu, China gagal menambah perolehan medali emas mereka di hari terakhir.
Peluang China untuk menambah medali emas datang dari cabang olahraga tinju.
Sayangnya, petinju mereka Li Qian, harus puas hanya mendapatkan medali perak setelah kalah dari petinju Inggris Raya di final.
Dengan begitu, China hanya berada di urutan kedua dengan total memperolah 38 medali emas, 32 perak, dan 18 perunggu.
Sementara itu, Indonesia gagal mempertahan posisi sebagai yang terbaik di antara negara Asia Tenggara.
Baca Juga: Greysia/Apriyani Punya Hak Istimewa sebagai Peraih Medali Emas Olimpiade Tokyo 2020