Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Messi dalam 3 Hari, dari Very Hard ke Very Happy, Dituding Air Mata Buaya

By Dwi Aryo Prihadi - Kamis, 12 Agustus 2021 | 07:09 WIB
Lionel Messi menangis karena mengaku sangat berat (very hard) berpisah dari Barcelona, tapi 3 hari kemudian di Paris (foto kanan) mengaku sangat senang (very happy) bisa bergabung dengan PSG. (EDITION.CNN.COM)

SUPERBALL.ID - Lionel Messi kini mengaku sangat senang setelah bergabung ke Paris Saint-Germain, meski sebelumnya tersedu-sedu menangis dalam konferensi pers perpisahan dengan Barcelona.

Tak ada yang tahu secara pasti apa sesungguhnya yang terjadi dalam peristiwa menghebohkan dunia itu, kecuali Messi sendiri, ayahnya, dan segelintir petinggi Barcelona.

Yang diketahui publik adalah Messi terpaksa harus pergi dari Barcelona yang dibelanya selama 21 tahun setelah kontraknya tak diperpanjang.

 

Bintang berusia 34 tahun itu lantas sepakat bergabung ke Paris Saint-Germain (PSG) di bursa transfer musim panas ini secara gratis.

Di klub ibu kota Prancis itu Messi menandatangani kontrak dua tahun dengan opsi perpanjangan satu tahun.

Baca Juga: Dituduh Berperan terhadap Kepergian Messi, Florentino Perez Angkat Bicara

Dia tak lagi mendapatkan gaji sebesar di Barcelona.

PSG memberi pemain asal Argentina itu gaji sebesar 35 juta euro atau Rp 591 miliar per tahun.

Kenapa Messi memilih PSG yang berkompetisi di Liga Prancis?