Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Angel Di Maria: Sergio Aguero Ingin Bunuh Diri di Barcelona

By Lola June A Sinaga - Minggu, 15 Agustus 2021 | 10:05 WIB
Sergio Aguero saat resmi diperkenalkan sebagai pemain baru Barcelona pada Selasa (1/6/2021) di Stadion Camp Nou, Barcelona. (TWITTER.COM/FCBARCELONA)

Meski begitu banyak orang mengetahui bahwa ia masih sangat kecewa dengan situasi yang terjadi di klub barunya itu.

Mimpi buruk Aguero diperparah setelah ia mendapat cedera bahkan sebelum melakukan debut di Barcelona.

Baca Juga: Penjualan Jersey Turun 80 Persen, Barcelona Kini Rugi Besar di Penjualan Tiket Setelah Messi Pergi

Aguero dipastikan mengalami cedera betis dan harus absen hingga 10 minggu.

Ini artinya pemain asal Argentina itu tidak bisa debut di Barcelona pada laga perdana Liga Spanyol dan harus menunggu hingga Oktober 2021.

Rekan setim Aguero di timnas Argentina, Angel di Maria, mengungkapkan bagaimana hancurnya perasaan Aguero saat ini.

"Kun ingin bunuh diri, apa yang bisa kamu lakukan," kata Di Maria sambil tertawa saat wawancara dengan TyC Sports, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Marca.

Baca Juga: Lionel Messi Blak-blakan Sebut Barcelona dan Real Madrid Akan Bernasib Buruk

"Terlepas dari semua itu (Messi meninggalkan Barcelona), hal terburuknya adalah dia cedera lagi dan akan absen selama beberapa minggu.

“Itu adalah hal yang paling menyedihkan darinya,” tambahnya.
Aguero didatangkan Barcelona dengan status bebas transfer setelah kontraknya habis pada akhir musim 2020/2021.

Musim terakhir Aguero di Man City dipenuhi masa pemulihan karena mengalami cedera beberapa kali sehingga ia hanya tampil di 12 laga.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P