Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Messi Pilih Ngontrak di Paris Meski Dapat Uang Miliaran dari PSG

By Imadudin Adam - Kamis, 19 Agustus 2021 | 20:13 WIB
Lionel Messi tak bisa menyembunyikan kesedihannya saat menghadiri konferensi pers terakhir di Barcelona pada 8 Agustus lalu. (TWITTER.COM/BARDOWN)

Setidaknya menurut kontrak yang ada, Messi hanya terikat dua tahun dengan opsi perpanjangan kontrak satu tahun dengan PSG.

"Mereka mau diperlakukan seperti klien lainnya," kata Antonin Thomas dari Daniel-Feau dikutip dari AS.

"Mereka menginginkan rumah seperti yang mereka miliki di kota Barcelona, kontemporer dengan tampilan yang sangat bersih, tidak memerlukan pembenahan apapun, dan memiliki taman serta kolam renang."

Baca Juga: Michael Jordan Untung Miliaran Rupiah Gara-gara Messi Pindah ke PSG

"Rumah dengan kolam renang tidaklah mudah untuk ditemukan di pasaran Paris, terutama dalam hal properti sewaan,” ucap Thomas menambahkan.

Ada tiga kawasan yang menjadi incaran Messi untuk ditinggali. Semuanya bertipe serupa, yakni jauh dari keramaian.

Ketiga daerah tersebut adalah Neuilly-sur-Seine, Jardin du Ranelagh, dan Triel-sur-Seine.

Messi sendiri mendarat di PSG dengan status bebas transfer usai gagal meneken kontrak baru bersama Barcelona.