Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

10 Pesakitan Premier League yang Sukses Buktikan Diri di Liga Lain

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 22 September 2021 | 19:30 WIB
Penyerang AFC Ajax, Sebastian Haller. (TWITTER.COM/PRIMEVIDEOSPORT)

Liverpool pun melepas Aspas dengan status pinjaman ke Sevilla sebelum kembali ke mantan klubnya Celta Vigo.

Baca Juga: Bukan dari Man United, Rio Ferdinand Sebut Bek Tengah Terbaik di Liga Inggris Musim Ini

Aspas tampil luar biasa di Liga Spanyol, mencetak 104 gol dalam 203 pertandingan atau rata-rata lebih dari satu gol per laga.

Juan Cuadrado (Juventus)

Antara 2015 dan 2017, pemain Kolombia hanya membuat 15 penampilan di Chelsea asuhan Jose Mourinho.

Cuadrado kemudian menghabiskan beberapa tahun dengan status pinjaman di Juventus sebelum pindah secara permanen.

Ia telah memenangkan gelar Liga Italia sebanyak lima kali dan menjadi salah satu bek sayap terbaik di liga.

Andrej Kramaric (Hoffenheim)

Sejak tiba di Leicester City dari HNJ Rijeka, Kramaric tidak pernah berhasil mencapai performa terbaik.

Penyerang Kroasia itu kemudian dijual ke Hoffenheim setelah menjalani masa peminjaman setahun.