Ditinggal Steven Gerrard, Rangers Dekati Pelatih Belanda Berdarah Indonesia

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 16 November 2021 | 18:15 WIB
Eks pelatih Rangers FC, Steven Gerrard. (TWITTER.COM/RANGERSFC)

SUPERBALL.ID - Setelah ditinggal Steven Gerrard, Glasgow Rangers dikabarkan mendekati pelatih asal Belanda yang memiliki darah Indonesia.

Rangers saat ini sedang sibuk mencari pelatih baru setelah Gerrard bergabung dengan Aston Villa pekan lalu.

Legenda Liverpool itu resmi diumumkan menjadi pelatih anyar Aston Villa pada Kamis (11/11/2021) sore WIB.

Gerrard menggantikan pelatih Aston Villa sebelumnya, Dean Smith, yang dipecat menyusul rentetan hasil mengecewakan.

 

Baca Juga: Calon Lawan Timnas Indonesia di Turki Kalah Tipis dari Eks Wonderkid Klub Liga Inggris

Menjadi juru taktik Rangers sejak 2018, Gerrard sukses mempersembahkan gelar Liga Skotlandia pada musim 2020-2021.

Kini, Rangers memiliki pekerjaan rumah untuk menemukan pelatih baru yang bisa menjadi suksesor Gerrard.

Menurut media Belanda AD.nl dan media Skotlandia The Scottish Sun, Giovanni van Bronckhorst menjadi kandidat kuat.

Dilansir SuperBall.id dari Metro, Van Bronckhorst bahkan sudah selangkah lebih dekat dengan Rangers.