Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia di perempat final nomor tunggal putra Indonesia Open 2021.
Jonatan Christie melaju ke perempat final Indonesia Open 2021 setelah menekuk kompatriotnya, Chico Aura Dwi Wardoyo.
Di babak perempat final, Jonatan Christie akan menghadapi lawan tangguh yakni Anders Antonsen.
Laga perempat final tersebut akan digelar pada urutan ke-7 Court 1 Bali International Convention Center, Jumat (26/11/2021).
Di Indonesia Open 2021, Antonsen memang lebih diunggulkan ketimbang Jonatan di nomor tunggal putra.
Antonsen merupakan unggulan ketiga, sedangkan Jonatan unggulan ke-6 pada nomor tunggal putra.
Baca Juga: Indonesia Open - Ketemu Jonatan Christie di Perempat Final, Harapan Anders Antonsen Kesampaian
Meski kurang diunggulkan, Jonatan lebih unggul secara head-to-head atas Antonsen dalam lima pertemuan terakhir.
Dalam lima pertemuan terakhir tersebut, Jonatan 3 kali menang sedangkan Antonsen 2 kali menang.
Akan tetapi, Jonatan enggan menilik rekor baiknya tersebut dan lebih memilih fokus poin per poin dalam laga kontra Antonsen.
"Saya coba untuk main semaksimal mungkin besok (Jumat hari ini)," tutur Jonatan dikutip SuperBall.id dari Kompas.com.
"Jangan memikirkan pertemuan terakhir tetapi juga jangan mikir jauh ke depan, pikirkan poin per poin saja," imbuhnya.
Baca Juga: Indonesia Open - Rasa Sakit di Lutut Sejak Babak Pertama Jadi Penyebab Shesar Hiren Mundur
Pebulu tangkis berusia 24 tahun itu merasa bahwa pertandingan ini akan berbeda.
Terutama Antonsen pasti punya ambisi dan motivasi untuk membalaskan dendamnya kepada Jonatan.
Apalagi, Jonatan membuyarkan harapan Antonsen dan Denmark untuk menjuarai Piala Thomas pada Oktober lalu.
"Pasti Antonsen punya ambisi dan motivasi, itu yang harus saya antisipasi dan jaga pikiran," ucap Jonatan.
"Pertemuan terakhir memang saya menang tetapi pertandingan ini beda," sambungnya.
Baca Juga: Kemenangan Ahsan/Hendra Buyar karena Cedera, Saatnya Fokus ke Kejuaraan Dunia
Jonatan pun merasa dirinya sudah punya resep untuk menaklukkan Antonsen.
Jonatan menyoroti panjangnya durasi kedua laga yang sudah ditempuh Antonsen yakni pada putaran pertama dan kedua Indonesia Open.
Dari dua laga tersebut, Antonsen selalu bertanding selama kurang lebih 80 menit.
"Dilihat dari laga-laga terakhir, Antonsen cukup lelah," nilai Jonatan.
"Sebanyak dua pertandingan di Indonesia Open, dia mainnya 80 menit lebih, di Indonesia Masters pun dia sampai final," jelasnya.
Baca Juga: Indonesia Open - Dibuat Kewalahan oleh Jadwal Padat, Lee Zii Jia Disemprot Legenda Malaysia
Oleh karena itu, Jonatan tentu ingin mengeksploitasi kelelahan Antonsen.
Jonatan pun akan mengantisipasi gaya bermain Antonsen yang simpel.
"Jadi saya berusaha semaksimal mungkin untuk buat dia lelah dulu," ujar Jonatan.
"Dari pola dan strateginya, Antonsen tipe pemain yang simpel tetapi tidak mau cepat mematikan lawan," tambahnya.
"Jadi itu yang harus diantisipasi," tekannya.
Head to Head Jonatan Christie Vs Anders Antonsen
Piala Thomas 2020 - Jonatan Christie vs Anders Antonsen (25-23, 15-21, 21-16)
Indonesia Masters 2020 - Jonatan Christie vs Anders Antonsen (14-21, 21-10, 12-21)
BWF World Tour Finals 2019 - Jonatan Christie vs Anders Antonsen (23-21, 21-16)
Hong Kong Open 2019 - Jonatan Christie vs Anders Antonsen (21-15, 21-13)
China Open 2019 - Jonatan Christie vs Anders Antonsen (16-21, 11-21)