Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Indonesia Open - Rasa Sakit di Lutut Sejak Babak Pertama Jadi Penyebab Shesar Hiren Mundur

By Dwi Aryo Prihadi - Kamis, 25 November 2021 | 21:20 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito, pada babak pertama Indonesia Open 2021 di Bali International Convention Centre, Selasa (23/11/2021).
HUMAS PP PBSI
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito, pada babak pertama Indonesia Open 2021 di Bali International Convention Centre, Selasa (23/11/2021).

SUPERBALL.ID - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito, mengungkap penyebab dirinya memutuskan mundur di babak 16 besar Indonesia Open 2021.

Selaku tuan rumah, Indonesia dipastikan tanpa wakil di nomor tunggal putra pada ajang BWF World Tour Finals 2021.

Kepastian tersebut didapat menyusul kekalahan yang diderita oleh Shesar Hiren Rhustavito di babak 16 besar Indonesia Open 2021.

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia itu terpaksa menyerah kala menghadapi wakil Denmark, Rasmus Gemke.

 

 Baca Juga: Indonesia Open - Mau Ketemu Marcus/Kevin di Perempat Final, Ganda Andalan Malaysia Malah Ambyar

Bertanding di Bali International Convention Centre, Nusa Dua, Bali, Kamis (25/11/2021) siang WIB, Shesar retired setelah gim pertama.

Pada awal gim pertama, Shesar sempat unggul meraih tiga angka beruntun dan unggul 3-0 sebelum terkejar 5-4.

Gemke kemudian mampu menyamakan kedudukan menjadi 8-8 sebelum menutup interval gim pertama dengan keunggulan 8-11.

Usai interval, Shesar tampak kesulitan mengimbangi permainan Gemke, yang di babak sebelumnya mengalahkan Lee Zii Jia.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : Kompas.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X