Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Indonesia mengirimkan dua wakilnya untuk berlaga di nomor ganda putra BWF World Tour Finals 2021.
Ajang penutup rangkaian BWF World Tour 2021 tersebut akan mulai digelar pada Rabu besok (1/12/2021).
Pada hari pertama tersebut, kedua pasang ganda putra Indonesia akan bertanding.
Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan akan bermain lebih dahulu yakni pada urutan kedua sesi kedua di Court 1.
Pram/Yere akan menghadapi wakil Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.
Baca Juga: Jadwal BWF World Tour Finals - Tidak Ada Lawan Mudah bagi Wakil Indonesia!
Lalu, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya baru akan bermain pada urutan ke-4 sesi kedua di Court 1.
Marcus/Kevin akan menantang peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020, Lee Yang/Wang Chi-lin, yang berasal dari Taiwan.
Jelang laga tersebut, pelatih ganda putra Indonesia, Herry Iman Pierngadi, menjelaskan situasi terbaru dari dua wakilnya di BWF World Tour Finals.