Ralf Rangnick Pertimbangkan Lepas Marcus Rashford, Satu Tim Raksasa Eropa Tertarik

By Lola June A Sinaga - Sabtu, 11 Desember 2021 | 13:11 WIB
Striker Manchester United, Marcus Rashford, menendang bola saat melawan Chelsea dalam laga pekan ke-26 Liga Inggris 2020-2021, Minggu (28/2/2021) pukul 23.30 WIB di Stadion Stamford Bridge (TWITTER.COM/MANUTD)

SUPERBALL.ID - Pelatih Manchester United Ralf Rangnick sedang mempertimbangkan untuk melepas Marcus Rashford.

Pemain 24 tahun itu melewatkan awal musim setelah menjalani operasi bahu dan sejak itu berjuang untuk mendapatkan performa terbaiknya.

Musim ini Rashford baru mencetak gol dari 11 penampilanya.

Surat kabar Spanyol El Nacional mengklaim Rangnick bersedia menjual Marcus Rashford, yang telah menghabiskan seluruh karirnya di Manchester United setelah menembus tim utama pada musim 2015-2016.

Baca Juga: Man United Dapat Peringatan dari Mantan Pemain Liverpool soal Transfer Timo Werner

Menyusul kabar tersebut, Barcelona dilaporkan tertarik untuk memboyong Rashford menyusul masalah kesehatan yang dialami striker mereka, Sergio Aguero.

Laporan mengatakan bahwa Man United kemungkinan menginginkan sekitar 60 juta euro atau sekitar Rp 971 miliar untuk pemain timnas Inggris itu.

Namun itu adalah angka yang terbukti bisa menjadi masalah bagi Barcelona yang kekurangan uang.