Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Lini serang Barcelona pada musim ini makin rapuh karena minimnya stok pemain.
Di awal musim, Barcelona terpaksa harus kehilangan dua pilarnya sekaligus.
Pemain lini serang pertama yang hengkang dari Barcelona pada bursa transfer musim panas lalu adalah Lionel Messi.
Messi memutuskan pergi ke PSG setelah negosiasi kontrak anyarnya dengan Barcelona batal berlanjut.
Setelah itu, Barcelona juga secara mengejutkan melepas Antoine Griezmann ke klub lawasnya yakni Atletico Madrid.
Baca Juga: Thomas Tuchel Tidak Habis Pikir Chelsea Makin Menjauh dari Puncak Liga Inggris
Sebagai pengganti Griezmann, Barcelona merekrut Luuk de Jong dari Sevilla dengan status pinjaman.
Dalam perjanjian peminjaman tersebut, De Jong punya peluang akan dipermanenkan.
Namun, performa De Jong ternyata jauh dari kata memuaskan.
De Jong hanya mampu mencetak 1 gol dari 8 penampilan di Liga Spanyol musim ini.
Selain performa buruk, De Jong juga makin terpinggirkan karena gaya permainannya yang kurang sesuai dengan sang pelatih, Xavi.
Baca Juga: Liga Inggris Konfirmasi Empat Pertandingan Lain Ditunda karena Lonjakan Covid-19
Situasi kemudian semakin parah dengan pensiunnya Sergio Aguero.
Aguero terpaksa harus pensiun lebih cepat akibat penyakit jantung yang ia derita.
Kondisi itu tentu membuat stok pemain di lini serang Barcelona semakin menipis.
Oleh karena itu, Xavi mau tidak mau harus memutar otak agar bisa memperkuat lini serang Barcelona.
Baca Juga: Arteta Puji Para Pemain Arsenal Menyusul Insiden Pecopotan Ban Kapten Aubameyang
Terlebih lagi, Barcelona kini sedang terseok-seok di peringkat ke-8 klasemen sementara Liga Spanyol dengan 24 poin dari 16 pertandingan.
Dilansir SuperBall.id dari TalkSport.com, Xavi kini meminati penyerang Inter Milan, Alexis Sanchez, untuk bursa transfer musim dingin nanti.
Alexis Sanchez sendiri merupakan mantan rekan setim Xavi ketika sama-sama membela Barcelona.
Striker asal Cile itu pernah bermain untuk Barcelona pada 2011-2014.
Baca Juga: Piala AFF - Gagal Gusur Timnas Indonesia, Eks Asisten Park Hang-seo Berkoar Vietnam Pasti Lolos
Selama 3 musim membela Barca, Sanchez mencatatkan 141 penampilan dan mencetak 47 gol di semua kompetisi.
Sanchez juga berhasil memboyong 1 gelar Liga Spanyol, 1 Copa del Rey, 1 Piala Super Eropa, dan 1 Piala Dunia Antarklub.
Setelah dari Barcelona, Sanchez pergi ke Arsenal pada bursa transfer musim panas 2014.
Kemudian, Sanchez pergi ke Manchester United pada bursa transfer musim dingin 2017.
Lalu, Sanchez membela Inter Milan sejak 2019 dengan status pinjaman terlebih dahulu kemudian dipermanenkan.
Baca Juga: Piala AFF - Tantang Timnas Indonesia, Pelatih Malaysia Takut Pemainnya Sudah Keder Duluan
Talksport.com mengabarkan Sanchez diperkirakan akan dilepas dengan harga murah oleh Inter Milan.
Penyerang berusia 32 tahun itu sedang kesulitan mendapatkan jatah bermain dari pelatihnya di Inter Milan.
Pada musim ini, Sanchez hanya turun sebagai starter sebanyak dua kali.
Akan tetapi, kehadiran Sanchez akan tergantung pada keputusan soal De Jong apakah jadi pergi atau tidak.
Baca Juga: Piala AFF - Gagal ke Puncak Klasemen, Media Vietnam Sebut Pemain Timnas Indonesia Pintar Akting