Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF - Sakitnya Dihajar Thailand, Pelatih Vietnam Kolaps di Lapangan, Fansnya Pecahkan TV

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 24 Desember 2021 | 13:21 WIB
Pelatih Timnas Vietnam Park Hang-seo ambruk setelah timnya dikalahkan Thailand dalam semifinal leg pertama Piala AFF 2020.

SUPERBALL.ID - Tak kuat merasakan sakit seusai dihajar Thailand, Pelatih Timnas Vietnam Park Hang-seo kolaps di lapangan hingga seorang fans pecahkan layar televisi.

Timnas Vietnam harus menelan pil pahit seusai takluk dari Timnas Thailand dalam laga semifinal leg pertama Piala AFF 2020.

Bermain di Stadion National, Singapura, Kamis (23/12/2021) malam WIB, tim asuhan Park Hang-seo dilibas dengan skor 0-2.

Adapun gol-gol Tim Gajah Perang itu diborong oleh bintang yang juga bertindak sebagai kapten kesebelasan, Chanathip Songkrasin.

 Baca Juga: Piala AFF - Ogah Dukung Timnas Indonesia Pakai VAR, Pelatih Vietnam Kini Menyesal Usai Dilibas Thailand

Gelandang yang kerap dijuluki Messi dari Thailand itu mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-14 dan 23.

Hasil ini tentu sangat menyakitkan bagi para pemain, staf pelatih, hingga seluruh rakyat Vietnam.

Pasalnya, ini adalah kali pertama Vietnam harus menelan kekalahan sekaligus kebobolan di Piala AFF 2020.

Sebelumnya, Vietnam tak terkalahkan dalam 4 laga fase grup melawan Laos (2-0), Malaysia (3-0), Indonesia (0-0), dan Kamboja (4-0).

Tak hanya itu, kekalahan dari Thailand sekaligus memutus rekor fantastis Park Hang-seo melawan tim-tim Asia Tenggara.

Baca Juga: Piala AFF - Naik Dua Peringkat, FIFA Sebut Timnas Indonesia Paling Berkembang di Asia

Tercatat, ini menjadi kekalahan pertama Park Hang-seo dari tim Asia Tenggara sejak memimpin Vietnam pada tahun 2017.

Sebelumnya, ia sukses membawa Vietnam tidak terkalahkan dalam 34 pertandingan (27 kali menang dan 6 imbang) kontra tim-tim Asia Tenggara.

Maka, tidak heran jika sesaat setelah peluit panjang dibunyikan, Park Hang-seo langsung kolaps di pinggir lapangan.

Momen tersebut sudah cukup menunjukkan betapa sakit hati nya Park Hang-seo melihat rekor impresifnya dihentikan Thailand.

Bukan hanya Park Hang-seo dan anak-anak asuhnya yang merasakan sakitnya dihajar Thailand, melainkan juga para fans Vietnam.

Baca Juga: Piala AFF - Sama-sama Dizalimi Wasit, Pelatih Timnas Indonesia dan Vietnam Satu Suara

Sesaat setelah pertandingan berakhir, banyak penggemar Vietnam mengungkapkan rasa frustrasi mereka di media sosial.

Di media sosial bahkan muncul gambar yang menunjukkan salah seorang pendukung marah hingga memecahkan layar televisi.

Tak ayal, foto penggemar Vietnam yang menghancurkan TV tersebut mengundang banyak perhatian dari warganet.

THETHAO247.VN
Gambar yang menunjukkan fans Vietnam memecahkan layar televisi usai tim kebanggaannya dihajar Thailand.

Pada saat yang sama, komentar negatif dan kecaman terhadap kepemimpinan wasit juga muncul di media sosial.

Selama pertandingan, Park Hang Seo dan asistennya juga berulang kali bereaksi terhadap keputusan wasit yang merugikan timnya.

Baca Juga: Piala AFF - Dapat Bisikan Kelemahan Singapura, Egy Maulana Vikri Siap Antar Timnas Indonesia ke Final

"Saya tidak ingin membicarakan masalah wasit lagi," kata Park Hang-seo, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari The Thao.

"Saya berharap jika dia memiliki kesempatan, dia akan menonton pertandingan ini lagi dan merasakannya."

"Walaupun kalah 0-2, pemain saya bermain baik,” tambahnya.

Sementara itu, kekalahan 0-2 di semifinal leg pertama membuat peluang Vietnam mempertahankan gelar juara menipis.

Nguyen Quang Hai dkk setidaknya harus menang dengan selisih tiga gol di semifinal leg kedua pada 26 Desember mendatang.

Baca Juga: Hasil Piala AFF - Messi-nya Thailand Menggila dan Keputusan Wasit Kontroversial, Kans Vietnam Terancam

Apabila mereka hanya mampu menang dengan selisih dua gol saja, maka pertandingan akan dilanjutkan ke babak tambahan, lalu adu penalti.

Pemenang dari pertandingan tersebut bakal menghadapi Timnas Indonesia atau Timnas Singapura di partai final.

Pada laga semifinal leg pertama, Timnas Indonesia bermain imbang 1-1 kontra Singapura, Rabu (22/12/2021) malam WIB.

Adapun leg kedua Indonesia versus Singapura bakal berlangsung di Stadion National, Sabtu (25/12/2021) malam WIB.

Perlu diketahui, tidak ada aturan gol tandang pada babak semifinal dan final Piala AFF 2020 meski menggunakan format dua leg.

Baca Juga: Piala AFF - Disingkirkan Timnas Indonesia, WAG Tercantik Malaysia Geram

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P