Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) akan mempertimbangkan saran pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dan pelatih Timnas Vietnam Park Hang-seo.
Pertandingan semifinal leg pertama Piala AFF 2020 dihebohkan dengan sejumlah keputusan kontroversial pengadil lapangan.
Tidak hanya terjadi di satu pertandingan, keputusan kontroversial wasit bahkan terjadi di dua pertandingan semifinal leg pertama.
Pertama adalah pertandingan semifinal yang mempertemukan Timnas Indonesia dan Timnas Singapura, Rabu (22/12/2021) malam WIB.
Baca Juga: Piala AFF - Shin Tae-yong Bela Pelatih Vietnam, Merasa Senasib dan Prihatin dengan Kualitas Wasit
Dalam laga yang berkesudahan dengan skor imbang 1-1 tersebut, ada momen di mana Timnas Indonesia dirugikan oleh keputusan wasit.
Insiden tersebut terjadi pada menit ke-77 ketika Ricky Kambuaya dilanggar di kotak terlarang oleh pemain Singapura.
Namun, wasit asal Korea Selatan Kim Hee-gon hanya menghadiahkan tendangan bebas untuk Skuad Garuda.
Keputusan wasit tersebut kemudian sangat disesalkan oleh pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.