Kalahkan Kazakhstan, Tim Bulu Tangkis Putri Indonesia Lanjutkan Tren Positif

By M Hadi Fathoni - Rabu, 16 Februari 2022 | 16:41 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, pada partai keempat melawan Kazakstan pada Kejuaraan Beregu Asia 2022 di Setia City Convention Centre, Shah Alam, Selangor, Malaysia, Rabu (16/2/2022). (BADMINTON INDONESIA)

SUPERBALL.ID - Dalam laga lanjutan kejuaraan beregu bulu tangkis Asia 2022 tim putri Indonesia berjumpa dengan skuad putri Kazakhstan, Rabu (16/2/2022).

Para pemain bulu tangkis putri Indonesia tampak lebih tenang pada laga kedua grup Z yang mempertemukan mereka dengan Kazakhstan.

Ketenangan itu terbukti dengan mereka mampu memenangi pertandingan hari ini dengan skor sangat meyakinkan yaitu 5-0.

Kemenangan ini pun membuat mereka lolos ke babak semifinal setelah Hong Kong kembali kalah saat melawan Korea Selatan.

Pada pertandingan melawan Kazakhstan, tim putri Indonesia tampil dengan formasi pemain yang berbeda.

Kapten tim putri yaitu Gregoria Mariska Tunjung dan Stephanie Widjaja tidak diturunkan tim pelatih pada pertandingan ini.

Mereka berdua digantikan oleh tunggal putri lain yaitu Bilqis Prasista dan Saifi Rizka Nurhidayah yang bermain bagus pada pertandingan hari ini dengan Putri Kusuma Wardani yang tetap bermain.

Pelatih tunggal putri yaitu Herli Djunaedi mengatakan keputusan mereka untuk memberikan pemain lain kesempatan bermain adalah agar semua pemain merasakan atmosfer pertandingan.

Baca Juga: Tim Putra Bulu Tangkis Indonesia Juga Menghajar Hong kong di Kejuaraan Beregu Asia 2022

"Secara umum pemain yang tampil pada hari ini cukup baik dan bisa mengeluarkan kemampuan terbaik," ujar Herli seperti yang dilansir SuperBall.id melalui laman resmi PBSI.