Bawa Borneo FC ke Peringkat Enam Besar, Fakhri Husaini Resmi Diganti

By Wibbiassiddi - Sabtu, 26 Maret 2022 | 10:43 WIB
Mantan pelatih Borneo FC, Fakhri Husaini. (PSSI.ORG)

SUPERBALL.ID - Fakhri Husaini berhasil membawa Boreno FC ke enam besar klasemen Liga 1, tetapi itu bukan menjadi alasan untuk mempertahankannya sebagai pelatih.

Kabar berakhirnya kerja sama Fakhri Husaini dan timnya disampaikan lewat laman resmi Borneo FC.

"Borneo FC secara resmi mengakhiri kerja sama dengan pelatih Fakhri Husaini di sisa pertandingan Liga 1 2021/2022," tulis laman resmi Borneo FC.

Sementara untuk sisa satu pertandingan (melawan Persebaya), Borneo FC akan ditangani oleh asisten pelatih Miftahudin Mukson dan Ahmad Amiruddin.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Bali United Tetap Berpesta Meski Dikalahkan Persebaya

"Tugas kepelatihan akan diserahkan ke asisten pelatih Miftahudin Mukson dan Ahmad Amiruddin."

Chief Operating Officer Borneo FC, Ponaryo Astaman, mengucapkan terima kasih kepada Fakhri Husaini karena sudah membawa klub ke peringkat enam.

"Mewakili klub, saya mengucapkan banyak terima kasih atas apa yang diberikan coach Fakhri untuk kita Borneo FC," ujar Ponaryo Astaman.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Harapan Persib Bandung Pupus Usai Ditahan Imbang Persik Kediri, Bali United Juara