Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Keinginannya Terwujud, Mohamed Salah Mulai Kirim Psywar ke Real Madrid

By M Hadi Fathoni - Kamis, 5 Mei 2022 | 14:33 WIB
Penyerang Liverpool, Mohamed Salah, berjodoh dengan gawang Manchester United menyusul keberhasilannya membawa The Reds pesta gol atas The Red Devils. (TWITTER.COM/OPTAJOE)

Real Madrid secara resmi mendapatkan satu tiket ke babak final Liga Champions musim ini.

Hal itu membuat keinginan pemain Liverpool, Mohamed Salah, terwujud.

Dilansir melalui Metro, ia mengatakan ingin melawan Real Madrid sesaat sesudah Liverpool berhasil memastikan tiket final pada Rabu (4/5/2022) kemarin.

Baca Juga: Mohamed Salah Pantas Disebut Pemain Terbaik di Liga Inggris, Ini Alasannya

Setelah mengetahui keinginannya itu terwujud, Salah langsung terlihat mengirimkan psywar kepada Real Madrid.

Melalui akun Twitter-nya, Salah terlihat mengunggah sebuah foto dengan keterangan "Kami memiliki skor yang harus diselesaikan".

Hal itu merujuk pada pertandingan final Liga Champions musim 2017/2018.

Saat itu Real Madrid berhasil menjuarai Liga Champions setelah mengalahkan Liverpool dengan skor 3-1.

Pada pertandingan itu, Salah juga tak bisa membantu Liverpool akibat mengalami cedera bahu akibat berduel dengan Sergio Ramos.

Kini Salah tampaknya memiliki dendam yang begitu besar kepada Real Madrid dan siap untuk membalasnya.

Laga final Liga Champions 2021/2022 akan berlangsung di Stade de France Stadium, Paris, Prancis, Minggu (29/5/2022).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P