Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Thomas 2022 - Kapten Malaysia Ini Dapat Nasihat jika Ingin Rebut Gelar Juara dari Indonesia

By M Hadi Fathoni - Kamis, 5 Mei 2022 | 15:50 WIB
Tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia pada partai final Kejuaraan Beregu Asia 2022 menghadapi Indonesia, Minggu (20/2/2022) (TWITTER.COM/BADMINTONASIA)

Menurut Indra, anak asuhnya tersebut masih bisa tampil melebihi performanya saat ini.

Indra mengatakan bahwa Lee tidak boleh berpuas diri dengan kesuksesan yang baru-baru ini diraih.

Hal tersebut bisa saja menjadi bumerang pada performa Lee untuk beberapa turnamen yang akan diikutinya.

Baca Juga: Piala Thomas 2022 - Selandia Baru Mundur, Malaysia Untung Banyak

"Zii Jia tidak boleh membiarkan kesuksesan menguasai kepalanya," ucap Indra, dikutip SuperBall.id melalui News Straits Times.

Pelatih asal Indonesia itu mengatakan bahwa masih banyak yang harus ditingkatkan Lee pada permainannya.

"Ya, dia dalam kondisi yang baik dan tampil baik. Dia adalah lawan yang sulit untuk dikalahkan, tapi apakah dia di puncaknya? Tidak," lanjut Indra.

"Dia masih jauh dari kemampuan aslinya, yang akan datang pada waktunya dengan kerja keras."

"Ada beberapa aspek dalam permainannya yang masih perlu dimatangkan," jelasnya.

Indra pun meminta Lee untuk konsisten menjaga permainannya dalam beberapa turnamen ke depan.