Reaksi Mengejutkan Vietnam Usai Segrup Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 24 Mei 2022 | 17:42 WIB
Pemain timnas U-19 Indonesia saat pertandingan uji coba melawan Pohan Steelers FC. (PSSI)

Mereka menilai Grup F adalah grup yang mudah karena tiga lawan lainnya berada di level yang sama atau di bawah Vietnam.

"Hasil undian menempatkan Timnas U-20 Vietnam di Grup F bersama Indonesia, Hong Kong, dan Timor Leste," tulis The Thao.

"Ini bisa dibilang grup yang cukup mudah bagi Vietnam karena tiga lawan tersebut semuanya berada di level yang sama atau bahkan lebih buruk dari kami," tambahnya.

Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Punya Progres Positif, TC Berjalan dengan Lancar

The Thao pun sangat yakin Timnas U-20 Vietnam tidak akan sulit untuk menempati posisi pertama atau kedua di Grup F.

"Jika bermain dengan baik, menempati 1 dari 2 posisi teratas adalah tujuan yang bisa dicapai Timnas U-20 Vietnam," lanjut The Thao.

Reaksi The Thao tersebut terbilang mengejutkan lantaran Indonesia sejatinya tidak lebih jelek dari Vietnam di level U-19 atau U-20.

Bahkan, Indonesia memiliki prestasi yang lebih baik dari Vietnam pada tiga edisi terakhir Piala AFF U-19 (2017, 2018, 2019).

Pada ketiga edisi tersebut, langkah Timnas U-19 Vietnam selalu terhenti di babak penyisihan grup.

Sedangkan Timnas U-19 Indonesia selalu mengakhiri turnamen dengan finis di peringkat ketiga.