Lionel Messi Cetak Lima Gol untuk Kedua Kalinya di Sepanjang Karier

By Lola June A Sinaga - Senin, 6 Juni 2022 | 12:04 WIB
Lionel Messi dalam laga uji coba Argentina vs Estonia di Stadion El Sadar, Minggu (5/6/2022). (ANDER GILLENEA / AFP)

SUPERBALL.ID - Bintang Timnas Argentina Lionel Messi seorang diri menghancurkan Timnas Estonia pada Senin (5/6/2022) dini hari WIB dalam sebuah laga persahabatan.

Ia menjadi bintang dalam laga yang berlangsung di Stadion El Sadar, Spanyol, dengan mencetak seluruh gol dalam kemenangan 5-0 Timnas Argentina.

Messi membuka golnya dari hadiah penalti saat laga baru berjalan delapan menit.

Ia kemudian menggandakan keunggulan di menit-menit akhir babak pertama.

Di babak kedua, pemenang Ballon d’Or tujuh kali itu mencetak tiga gol tambahan, tepatnya pada menit ke-47, 71 dan 76.

Ini adalah kedua kalinya Messi mencetak lima gol dalam satu pertandingan.

Lima gol pertama Messi terjadi saat Barcelona melawan Bayer Leverkusen di leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2012.

Saat itu Barcelona mempermalukan Leverkusen dengan skor 7-1 di mana Messi mencetak lima gol.

Barcelona kemudian lolos ke babak perempat final dengan skor agregat 10-2.