Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pasalnya klub berjuluk Super Elja tersebut belum memiliki pemain asing yang cukup.
PT.LIB memberikan empat slot khusus kepada setiap tim Liga 1 untuk merekrut pemain asing.
Sementara PSS Sleman saat ini baru hanya mengisi satu slot saja.
Saat ini PSS baru memiliki Mario Maslac sebagai pemain asing pada skuad mereka.
Baca Juga: Pelatih Bali United Akui Pernah Merasakan Apa yang Dialami Pemain Timnas Indonesia di Kuwait
Pemain asal Serbia itu pun tidak akan dimainkan oleh pelatih Seto Nurdiantoro pada ajang Piala Presiden 2022.
Sebab Mario mengalami retak pada jempol kakinya jelang bergulirnya Piala Presiden 2022.
Namun Try masih percaya diri bahwa PSS Sleman masih bisa tampil prima meskipun tanpa pemain asing.
"Turnamen sangat bagus buat persiapan kompetisi."
"Walaupun belum lengkap dengan pemain asing, kita optimis bisa memberikan yang terbaik di Piala Presiden 2022," tegasnya.
PSS diketahui sudah menyelesaikan sesi pemusatan latihan terakhir mereka di Sleman.
Anak asuh Seto Nurdiantoro itu pun kini sedang berada dalam perjalanan menuju Solo.
Skuad PSS dijadwalkan melakukan official training pada Jum'at (10/6/2022) di Stadion Manahan Solo, pukul 16.00 WIB.