Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sedangkan Timnas U-19 Indonesia saat ini berada tepat di bawah Thailand dengan koleksi empat poin.
Timnas U-19 Indonesia sejauh ini baru berhasil meraih satu hasil imbang dan satu kemenangan.
Pada Rabu nanti, kedua tim ini akan saling sikut untuk memperebutkan puncak klasemen Grup A.
Jelang laga sengit tersebut, kedua pelatih masing-masing tim sudah menyampaikan komentarnya.
Pelatih Timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, memuji penampilan yang ditunjukan oleh para pemain Thailand.
Baca Juga: Shin Tae-yong Ungkap Dua Penyebab Timnas U-19 Indonesia Melempem di Babak Kedua Lawan Brunei
Hal itu diungkapkan langsung oleh Shin seusai ia menyaksikan langsung pertandingan antara Thailand melawan Myanmar.
Shin Tae-yong mengatakan bahwa Thailand adalah salah satu tim kuat di Asia Tenggara.
Permainan anak-anak muda Thailand pun sangat diapresiasi oleh Shin Tae-yong.
Menurut Shin, Thailand begitu tampil perkasa saat melawan Myanmar kemarin.