Bakal Jumpa Timnas Indonesia di Piala AFF 2022, Pelatih Thailand Terus Bujuk Bintangnya

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 20 September 2022 | 20:17 WIB
Pelatih Timnas Thailand, Alexandre Polking. (INSTAGRAM/ CHANGSUEK)

SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Thailand, Alexandre Polking, terus membujuk para pemain bintangnya untuk tampil di Piala AFF 2022 akhir tahun ini.

Timnas Thailand saat ini tengah menjalani pemusatan latihan (TC) sebelum berlaga di Piala Raja 2022.

Pada turnamen persahabatan tersebut, Thailand akan bersaing dengan Malaysia, Tajikistan, dan Trinidad Tobago.

Piala Raja 2022 juga menjadi ajang persiapan bagi Tim Gajah Perang sebelum menghadapi Piala AFF 2022.

 Baca Juga: Keputusan Shin Tae-yong Tepat, Dua Pemain Timnas U-20 Indonesia Buktikan Kualitas Usai Naik Pangkat

Di Piala AFF 2022, Thailand tergabung di Grup A bersama Indonesia, Filipina, Kamboja, dan Timor Leste/Brunei Darussalam.

Thailand berstatus sebagai juara bertahan setelah pada edisi sebelumnya mengalahkan Timnas Indonesia di final.

Sebagai juara bertahan, Thailand tentu bertekad untuk mempertahankan gelar mereka di tahun ini.

Akan tetapi, Thailand terancam tidak bisa diperkuat oleh beberapa pemain bintang yang bermain di luar negeri.