Dampak Tragedi Kanjuruhan, Ketum PSSI dan Jajarannya Diminta Segera Mundur

By Wibbiassiddi - Minggu, 2 Oktober 2022 | 16:17 WIB
Euforia luar biasa Aremania menjadi pemandangan yang terhampar di Kota Malang, Jawa Timur, Senin (18/7/2022). (ISTIMEWA)

SUPERBALL.ID - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, dituntut mundur dari jabatannya imbas dari tragedi Kanjuruhan yang menewaskan 129 penonton.

Ketua Indonesia Police Watch (IPW), Sugeng Teguh Santoso, mengatakan seharusnya Mochamad Iriawan merasa malu atas kejadian di Stadion Kanjuruhan, Malang, pada Sabtu (1/10/2022).

"Presiden Jokowi harus memberikan perhatian terhadap dunia sepakbola di Indonesia yang selalu ricuh dan menelan korban jiwa," ujar Sugeng Teguh Santoso dalam keterangan resminya, Minggu (2/10/2022).

"Kemudian, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan seharusnya malu."

Baca Juga: Tanggapi Tragedi Kanjuruhan, Pria Ini Kenang Kehangatan Aremania Bersama Bobotoh

Menurut Sugeng, Mochamad Iriawan seharusnya mengundurkan diri karena tragedi Kanjuruhan adalah peristiwa kelam di sepak bola Indonesia.

"Dan mengundurkan diri dengan adanya peristiwa terburuk di sepak bola nasional."

Selain Sugeng, salah satu presiden klub di Liga 1 juga mengatakan hal serupa.

Yakni Presiden Madura United, Achsanul Qosasi, menurutnya PSSI harus bertanggung jawab atas kejadian tersebut.