Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Vietnam Dapat Bisikan dari AFC, Indonesia Hampir Dipastikan Tak Akan Jadi Tuan Rumah Piala Asia 2023

By M Hadi Fathoni - Jumat, 7 Oktober 2022 | 16:04 WIB
Timnas Vietnam ketika menaklukkan Kamboja dalam lanjutan Piala AFF 2020. (AFFSUZUKICUP.COM)

SUPERBALL.ID - Timnas Vietnam semakin berada di atas angin menjelang bergulirnya Kualifikasi Piala Asia 2023 mendatang.

Beberapa waktu lalu, Timnas Vietnam sempat ketar-ketir melihat pergerakan yang dilakukan oleh Indonesia.

Seperti yang diketahui, Indonesia maju untuk mencalonkan diri sebagai tuan rumah Piala Asia 2023 menggantikan China.

Awalnya Indonesia bersaing dengan tiga negara lainnya seperti Australia, Qatar, dan Korea Selatan dalam perebutan status tim tuan rumah ini.

Akan tetapi, Australia memilih untuk mundur dari persaingan ini untuk lebih fokus menjadi tuan rumah Piala Asia Wanita 2026 mendatang.

Hal itu membuat Indonesia hanya bersaing dengan Qatar dan Korea Selatan saja untuk memperebutkan status sebagai tuan rumah Piala Asia 2023.

Langkah Indonesia ini praktis membuat Timnas Vietnam keringat dingin.

Pasalnya, posisi Vietnam di pot 2 drawing Piala Asia 2023 kian terancam.

Saat ini Vietnam berada di posisi paling bawah tim-tim penghuni pot 2.

Sementara itu, Timnas Indonesia juga berstatus sebagai tim terbawah di pot 4.