Ini Harapan Pelatih Bali United setelah Presiden FIFA Berkunjung ke Kantor PSSI

By M Hadi Fathoni - Kamis, 20 Oktober 2022 | 09:40 WIB
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra saat konferensi pers jelang laga melawan Arema FC, Jumat (12/8/2022). (Bali United)

SUPERBALL.ID - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra memiliki harapan besar soal sepak bola Indonesia setelah Presiden FIFA mengunjungi kantor PSSI.

Gianni Infantino selaku Presiden FIFA berkunjung ke Indonesia pada Selasa (18/10/2022) lalu.

Kehadiran Gianni Infantino tersebut tak lepas dari rencana PSSI dan pemerintah untuk membentuk tim transformasi sepak bola Indonesia pasca tragedi Kanjuruhan.

Sebelum menyambangi kantor PSSI, Infantino terlebih dahulu bertemu dengan Presiden Republik Indonesia, yakni Joko Widodo.

Kedatangan orang nomor satu FIFA tersebut ke Indonesia praktis mengundang sorotan dari Stefano Cugurra.

Pelatih yang biasa disapa Teco tersebut berharap kedatangan Infantino ke Indonesia bisa membawa dampak positif bagi dunia sepak bola Tanah Air.

Menurut Teco, seluruh klub sepak bola Indonesia saat ini seperti kembali ke awal-awal pandemi Covid-19 merebak pada 2020 lalu.

Saat itu PSSI sempat memberhentikan kompetisi Liga 1 2020 untuk sementara waktu.

Namun, pada akhirnya PSSI resmi membatalkan Liga 1 2020 akibat kasus Covid-19 di Indonesia yang melonjak tinggi.

Seperti yang diketahui, saat ini PSSI juga tengah memberhentikan Liga 1 2022-2023.