Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, angkat bicara mengenai proses verifikasi stadion yang saat ini tengah dilakukan oleh pemerintah dan PSSI.
Seperti yang diketahui, beberapa waktu lalu Gianni Infantino selaku Presiden FIFA mengunjungi Indonesia.
Agenda pertamanya adalah bertemu dengan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Selasa (18/10/2022) pagi WIB.
Setelah itu, Gianni Infantino langsung bergerak ke kantor PSSI di kawasan GBK Arena, Senayan.
Ia langsung disambut beberapa petinggi PSSI yang salah satunya adalah Mochamad Iriawan selaku Ketua Umum (Ketum).
Infantino melakukan beberapa pembicaraan dengan Jokowi dan Mochamad Iriawan pada pertemuan tersebut.
Salah satu pembahasan Infantino bersama Jokowi dan Mochamad Iriawan adalah permasalahan satadion yang ada di Indonesia.
Alhasil, pemerintah dan PSSI pun langsung berinisiatif untuk melakukan verifikasi seluruh stadion di Indonesia.
Bahkan, Jokowi langsung menjelaskan bahwa Stadion Kanjuruhan akan dirobohkan dan dibangun ulang sesuai standar FIFA.
Rencana inipun sampai ke telinga pelatih Persebaya Surabaya, yakni Aji Santoso.